Apasih atap transparan itu? Apa kelebihan dari atap transparan? Terbuat dari apa atap transparan itu? Yak, atap transparan merupakan salah satu jenis atap buatan pabrik yang dibuat dengan teknologi modern. Tujuan utama dari pembuatan atap transparan ini adalah untuk menciptakan sistem pencahayaan alami melalui sinar matahari. Oleh karena itu biasanya atap transparan ini digunakan di bagian tengah atau belakang dan tanpa adanya jendela. Namun tak jarang pula ada yang mengaplikasikan pada bagian depan yaitu sebagai atap kanopi dengan tujuan untuk menambah estetika dari bangunan itu sendiri, sekaligus mendapatkan penghangatan dari sinar matahari langsung. namun biasanya untuk pengaplikasian di bagian depan atau kanopi dilakukan oleh masyarakat yang tinggal di dataran tinggi. Terdapat banyak sekali kelebihan jika menggunakan atap transparan, yang pertama adalah dapat menghemat listrik di siang hari dikarenakan adanya sinar matahari yang mampu memberikan penerangan secara langsung ke dalam ruangan. Ketika di malam hari pun dapat melihat keindahan langit dan bintang jika cuaca sedang bagus. Atap transparan juga memiliki umur pemakaian yang lebih lama dari atap biasa jika dirawat dengan betul. Dikarenakan bahan yang digunakan tidak mudah lapuk meskipun terkena cuaca ekstrim sekalipun tidak mengalami perubahan bentuk dan ukuran secara signifikan, dengan catatan atap transparan yang dipilih harus berkualitas. Baca selengkapnya disini.